KAUR, E-BENGKULU.COM – Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Bengkulu gelar sosialisasi peningkatan dan perluasan pemanfaatan Kredit Usaha Rakyat (KUR) bagi UMKM di Kabupaten Kaur. Acara digelar aula Hotel Zalva Kota Bintuhan, Kamis (5/12) pukul 09.00 WIB.

Kegiatan di buka oleh kepala dinas koperasi UKM Propinsi Bengkulu, Ediwan, SH, M.Si. Hadir dalam kegiatan ini, kepala dinas koperasi UKM dan prindag Kabupaten Kaur, Agusman Efendi. Kepala cabang Bank Bengkulu dan kepala KPPN Manna.
Narasumber dari kegiatan berasal dari instansi terkait yakni, Kepala dinas koperasi UKM dan prindag propinsi Bengkulu, Kanwil Dirjen perbendaharaan Provinsi Bengkulu cabang Kaur dan Bank Bengkulu selaku penyalur KUR. Sosialisasi memaparkan materi dari masing-masing narasumber yakni, Kebijakan pemerintah, Kebijakan KUR bagi UMKM, Kebijakan program UMI serta Peran bank penyalur KUR tentang Bimtek KUR terhadap UMKM.
Peserta sosialisasi sebanyak 50 orang dari seluruh UKM di Kabupaten Kaur. Kegiatan bertujuan, mempermudah UMKM dalam mengakses permodalan, mengembangkan potensi UMKM agar menjadi pilar perekonomian nasional yg tangguh dan meningkatkan taraf hidup masyarakat.(kif)